Pada perdagangan elektronik di Asia hari ini harga emas tampak melanjutkan pergerakan menguatnya untuk lima hari berturut-turut (05/10). Harga emas kembali mendekati level resistance psikologis 1800 dolar per troy ons didorong oleh harapan bahwa bank-bank sentral global akan tetap berkomitmen untuk memberikan stimulus.
Kemarin ECB melalui Gubernur Mario Draghi menyatakan bahwa semua hal masih mendukung program pembelian obligasi tersebut. ECB juga mempertahankan suku bunga di level terendahnya 0.75%. Para investor emas menilai positif langkah Draghi tersebut. Dengan pembelian obligasi tersebut maka kondisi ekonomi diharapkan akan mampu membaik dengan signifikan.
Harga emas spot hari ini berada di posisi 1794,10 dolar per troy ons, mengalami peningkatan sebesar 4,05 dolar dibandingkan penutupan perdagangan dini hari tadi yang berakhir pada posisi 1790,05 dolar per troy ons. Harga emas spot tadi malam sempat mencapai 1795 dolar, tertinggi sejak tanggal 14 November 2011 lalu.
Analis memperkirakan bahwa pergerakan menguat harga emas masih berpotensi terjadi meskipun tentunya harus mewaspadai koreksi. Harga emas akan menghadapi resistance selanjutnya pada posisi 1800 dolar per troy ons. Sementara support harga pada kondisi koreksi akan ditemui di level 1750 dolar per troy ons.
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "Harga Emas Terus Coba Break Level 1800 Dolar"
Post a Comment